Istilah-istilah Pengadaan (lelang)

September 17, 2011 by  

Artikel ini ada pada kategori Pengadaan - Pengadaan Barang Jasa

Berikut adalah Istilah-istilah lelang (pengadaan barang jasa) hasil dari wawancara dengan Bapak Muhammad Nazarudin yang notabene banyak berkecimpuang dalam dunia pengadaan barang jasa pemerintah, silahkan menambahkan di “comment” kurang kalau masih kurang…

Dokter Sp. AD => Dokter Spesialis Ahli Pengguguran Dokumen Penawaran, “Tidak ada Dokumen yang tak Retak” katanya… Bisa-bisa gagal lelang semua nih paket yang ada…

Lelang Kondusif => Hasil sesuai dengan yang diharapkan… (harapan siapa?)

Tengkulak Lelang => pedagang perantara yg membeli dari pemilik pertama pekerjaan, kemudian didistribusikan (dijual lagi…)  ke para anggotanya.

PPK => Pejabat Pembuat Kontrak, sambil menunggu honor resmi… bantu-bantu penyedia membuatkan kontrak… kok yang buat kontrak penyedia sih… ya seharusnya PPK donk yang buat.. iya maka jadi dibuat oleh PPK => Pejabat Pembuat Kontrak…

Paket Gadai => seperti jargonnya pegadaian “menyelesaikan masalah tanpa dengan masalah”

Paket IJON => Durian belum matang juga sudah dijual ke tengkulak

Paket Giringan => Ada uang abang sayang, tidak ada uang tidak ada paket… cape deeehhhh…

Paket Gendongan => “Tak gendong kemana-mana” seperti lagunya Mbah Surip, jadi anggota yang tidak aktif (dalam suatu asosiasi) akan digendong sama mbah Surip 🙂

Calo Paket => “Pahlawan tanpa tanda dengan jasa”  1,5% dari nilai paket

Rental Bendera => Tempat Peminjaman Bendera berbagai Negara dengan fee 1 sd 3 %

Paket SESAR =>Paket yang lahir melalui operasi sesar, karena sudah ditunggu tunggu kehadirannya walau dengan perencanaan yang belum selesai dipaksa keluar… (yang penting tida ada perobahan volume)…

Semoga cepat-cepat hilang deh istilah-istilah ini dari dunia Pengadaan Barang/Jasa…

Ini adalah blog versi lama heldi.net , untuk upate bira pengadaan treabaru Silakan kunjungi blog terbaru di www.heldi.net
Share
Blog ini adalah versi lama dari heldi.net, silahkan kunjungi Blog baru di www.heldi.net